Passive Splitter (PS) 




PASSIVE SPLITTER ( PS )

Passsive Splitter (PS) adalah suatu perangkat pasif dalam suatu jaringan PON, dapat dipasang di sentral, di jaringan maupun di sisi pelanggan. Namun agar perangkat T-AURORA dapat difungsikan dalam jaringan kabel serat optik, maka penempatan PS direkomendasikan di sisi sentral.


FUNGSI PASSIVE SPLITTER ( PS )

Berfungsi sebagai percabangan dari satu saluran serat optik menjadi beberapa saluran serat optik dan pada umumnya diletakkan antara OLT dan ONU.

Pemasangan Passive Splitter di Closure  :


1) Pasangkan splitter arrays pada splitter module.

2) Lindungi serat optik yang keluar dari splice cassette dengan selongsong plastik.

3) Perlu diperhatikan bahwa bend radius (radius bengkokan) serat optik tidak boleh kurang dari 30 mm.

4) Lakukan penyambungan serat optik dari PS dengan serat optik yang menuju OLT dan ONU.

5) Berikan label untuk setiap serat optik dan PS yang dipasang.

6) Lakukan pengukuran redaman pada splitter module dengan cara menyalurkan sinyal optik melalui splitter tersebut dan pada ujung yang lain lakukan pengukuran dengan power meter.

7) Tutup splitter module dengan closure.


Pemasangan Passive Splitter di Kabinet :

1) Pasangkan splitter arrays pada splitter module.

2) Lindungi serat optik yang keluar dari splice cassette dengan selongsong plastik.

3) Perlu diperhatikan bahwa bend radius (radius bengkokan) serat optik tidak boleh lebih kurang dari 30 mm. 
4) Lakukan penyambungan serat optik dari PS dengan serat optik yang menuju OLT dan ONU.

5) Berikan label untuk setiap serat optik dan PS yang dipasang.

6) Lakukan pengukuran redaman pada splitter module dengan cara menyalurkan sinyal optik melalui splitter tersebut dan pada ujung yang
lain lakukan pengukuran dengan power meter.

7) Pasang splitter module pada slot splitter cabinet.

0 Response to "Passive Splitter (PS) "

Posting Komentar